Kemampuan Analisis Statistik Inferensial Mahasiswa STAIN Sultan Qaimuddin Kendari Berbasis Gender

Burhan Burhan

Abstract


Abstrak
Pembelajaran analisis inferensial statistik sering berkesan sangat
membosankan dan menakutkan bagi mahasiswa. Perbandingan kemampuan
analisis statistik inferensial mahasiswa berbasis gender sangat perlu
dilakukan. Mahasiswa Jurusan Tarbiyah STAIN Sultan Qaimuddin Kendari
tahun 2013 angkatan 2009 dan 2010 digunakan sebagai populasi. Populasi
yang dijumpai berjumlah 274 orang. Selanjutnya, dipilih sebanyak 50 orang
sebagai resonden penelitian, dengan 18 orang berjenis kelamin laki-laki dan
32 orang berjenis kelamin perempuan. Variabel yang digunakan adalah
pengetahuan mahasiswa tentang statistik dan dianalisis berbasis gender,
yaitu X1 untuk responden yang berjenis kelamis laki-laki dan X2 untuk
responden yang berjenis kelamin perempuan. Hasil penelitian menunjukkan
bahwa 1) terdapat perbedaan secara signifikan antara kemampuan analisis
statistik inferensial mahasiswa yang berjenis kelamin perempuan dan
kemampuan analisis statistik inferensial mahasiswa yang berjenis kelamin
laki-laki, dan 2) kemampuan analisis statistik inferensial mahasiswa yang
berjenis kelamin perempuan lebih baik dari kemampuan analisis statistik
inferensial mahasiswa yang berjenis kelamin laki-laki.
Kata Kunci : Analisis Statistik Inferensial, Kemampuan ASI,
Berbasis Gender.


Full Text:

Untitled


DOI: http://dx.doi.org/10.31332/ai.v8i2.168

Copyright (c) 2015 Al-Izzah



SERTIFIKAT-SINTA-3-AL-IZZAH


Web
Analytics

View My Stats